KEBERHASILAN DESA LANGKO DALAM PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR DAN FASILITAS MASYARAKAT YANG MEMADAI
- Oct 16, 2023
- admin desa langko
Langko - Desa Langko merupakan salah satu desa yang terletak di Kecamatan Lingsar, Kabupaten Lombok Barat. Tidak dapat dipungkiri bahwa pemerintah Desa Langko dapat mengambil langkah-langkah strategis untuk mengembangkan desa ini sehingga dapat menjadi contoh gemilang dalam pengembangan infrastruktur dan fasilitas yang memadai, Senin (16/10/23).
Berbagai macam fasilitas telah dibangun untuk memfasilitasi masyarakat Desa Langko, salah satunya adalah fasilitas olahraga yaitu lapangan futsal, lapangan volly dan lapangan badminton. Lapangan olahraga ini menjadi tempat bagi pelatihan dan kompetisi tingkat desa. Dengan adanya lapangan olahraga yang memadai, masyarakat Desa Langko kini memiliki fasilitas untuk mengembangkan bakat olahraga, mulai dari sepak bola, voli, hingga badminton.
Selain itu adapun fasilitas pusat pelayanan kesehatan yang ada di desa yaitu Pos Kesehatan Desa (POSKESDES) yang beroperasi dari hari senin sampai sabtu pada jam 08:00 - 18:00 WITA dan dilengkapi dengan mobil ambulans sebagai alat transportasi yang dilengkapi oleh peralatan medis.
Infrastruktur pendidikan juga menjadi salah satu pembangunan untuk memajukan generasi muda di Desa Langko. Terbukti dengan berdirinya berbagai sarana belajar mulai dari sekolah negeri dan sekolah swasta dari tingkat PAUD sampai Sekolah Menengah Atas (Madrasah Aliyah).
Dengan fasilitas yang tersedia, Desa Langko kerap menjadi tuan rumah dalam penyelenggaraan turnamen volly hingga badminton. Tidak hanya itu, Desa Langko juga menjadi tuan rumah dalam penggelaran MTQ tingkat Kecamatan Lingsar sekaligus menjadi juara umum terbukti dengan adanya piagam penghargaan dari berbagai macam bidang.
(Lingsar, Lamgko/FDIK/UINMATARAM/Hulpa Idayani, Indah Rismawati Putri)